January 25, 2025 | Other Activities
[SELAMAT HARI GIZI NASIONAL 2025 | BPS KABUPATEN MUSI RAWAS]
Halo #SahabatData
🎉 Selamat Hari Gizi Nasional 2025! 🎉
Tahun ini merupakan peringatan ke-65 Hari Gizi Nasional.🎆 Hari Gizi Nasional (HGN) diperingati setiap tanggal 25 Januari, sebagai penghormatan atas perjalanan panjang upaya perbaikan gizi masyarakat Indonesia. 🥗✨Tujuan Hari Gizi Nasional ini untuk menyebarluaskan informasi kepada masyarakat tentang pentingnya memilih dan mengonsumsi makanan bergizi.
Menurut situs Sehat Negeriku Kemkes, perjalanan ini dimulai pada tahun 1950, saat Menteri Kesehatan, Dr. J Leimena, Bapak Gizi Indonesia, mengangkat Prof. Poorwo Soedarmo sebagai Kepala Lembaga Makanan Rakyat (LMR). Dari sinilah, Prof. Poorwo Soedarmo dikenal sebagai Bapak Gizi Indonesia, yang membawa perubahan besar bagi dunia gizi di Indonesia. HGN sendiri dimulai sebagai peringatan atas berdirinya Sekolah Juru Penerang Makanan oleh LMR pada 25 Januari 1951. Sejak saat itu, pendidikan tenaga gizi berkembang pesat di berbagai perguruan tinggi di Indonesia, menghasilkan generasi tenaga gizi yang terus berperan aktif dalam menciptakan masyarakat Indonesia yang lebih sehat.
Hari Gizi Nasional (HGN) tahun ini mengusung tema "Pilih Makanan Bergizi untuk Keluarga Sehat" dengan slogan "Makan Bergizi, Keluarga Sehat" berdasarkan Panduan Hari Gizi Nasional (HGN) 2025' resmi Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI. Tema ini mengingatkan kita betapa pentingnya memilih makanan yang bergizi untuk menjaga kesehatan keluarga kita.
🔑 Gizi yang seimbang adalah kunci untuk hidup yang lebih sehat, lebih produktif, dan lebih bahagia! 💪🍏 Mari bersama-sama kita terapkan pola makan sehat, supaya kita semua bisa menjalani hari dengan penuh energi dan semangat!
Eittsss… Oleh karena itu #SahabatData Ayok Intip Angka Kecukupan Gizi (AKG) Masyarakat Kabupaten Musi Rawas dan Musi Rawas Utara. Pasti penasaran kan!!! Let’s Check It Out.
#HariGiziNasional2025
#PilihMakananBergizi
#MakanBergiziKeluargaSehat
#HGN2025
#GiziSeimbang
#HumasBPS1605
#DataMencerdaskanIndonesia
BPS-Statistics Indonesia
Badan Pusat Statistik Kabupaten Musi RawasKomplek Perkantor Pemkab.Musi Rawas Agropolitan Center
Telp (0733) 4540088
Faks (0733) 4540088
Mailbox : bps1605@bps.go.id